Pemalang– Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Sumber Berkah Desa Gombong menggelar acara Halal Bihalal bertempat di KT Berkah Hepii Rt 01 ,Rw 05 Desa Gombong Kecamatan Belik. Kamis(10/4/2025).
Acara yang mengusung tema “Menjalin Silaturahmi Mewujudkan Kelompok Tani Kuat, Petani Hebat, Negara Kuat, Mewujudkan Kemandirian Pangan” ini dihadiri oleh Sekdin Dinas Pertanian Pemalang, Forkopimcam Belik,Katua TP PKK Kecamatan Belik,Kepala Desa Gombong, Koordinator Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kec. Belik beserta jajarannya, ratusan petani,serta tokoh masyarakat.
Bupati Pemalang Anom Widiyantoro dalam sambutannya yang dibacakan Camat Belik Muchammad Maksum S.IP,menyampaikan tidak terasa sudah lebih dari sepekan kita berlebaran, namun demikian tidak ada salahnya apabila pada kesempatan yang baik ini, atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Pemalang, saya mengucapkan “Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Taqobalallahu Minna Wa Minkum, Minal ’Aidzin Wal Faizin, Mohon Maaf Lahir dan Bathin”. Semoga segala amal ibadah yang telah kita lakukan selama bulan suci Ramadhan diridhoi oleh Allah SWT dan kita menjadi insan yang bertakwa. Aamiin.
Sungguh merupakan satu kebahagiaan tersendiri, karena pada hari ini saya dapat bersilaturahim dengan segenap kelompok Tani Desa Gombong Kecamatan Belik. Untuk itu dalam kesempatan ini, saya menyampaikan apresiasi yang tinggi, utamanya kepada Koordinator Badan Penyuluhan Pertanian (BPP) serta para kelompok tani di wilayah Desa Gombong Kecamatan Belik yang telah berkontribusi positif dalam meningkatkan kesejahteraan para anggotanya.
Selain itu juga membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa, serta peningkatan perekonomian masyarakat lewat berbagai program dan kegiatannya. Saya berharap, capaian yang telah diraih terus ditingkatkan, dan yang belum optimal dapat disempurnakan.
Sejalan dengan hal tersebut, mari bersama-sama menjaga dan memperkuat kebersamaan yang telah terjalin selama ini. Terus pupuk semangat gotong royong dan guyub rukun, terutama dalam membangun sektor pertanian yang menjadi sumber penghidupan utama bagi sebagian besar warga desa.
Saya memahami bahwa sebagai petani, tentu sering menghadapi berbagai tantangan dan kesulitan, namun dengan bekerjasama antarpetani, masyarakat, maupun pemerintah desa, saya yakin para petani mampu mengatasi segala tantangan dan kesulitan. Kita perlu saling berbagi pengetahuan, pengalaman, dan juga solusi dalam menghadapi masalah pertanian, agar hasil yang dicapai lebih optimal.
Sebelum saya mengakhiri sambutan ini, perkenankan saya menyampaikan beberapa hal, sebagai berikut:
1. Terus Tingkatkan Kerja Sama
Saya berharap agar para petani terus menjaga dan meningkatkan kerja sama yang telah terjalin dengan baik di antaranggota kelompok tani. Dengan kerja sama para petani dapat mengatasi berbagai tantangan yang dihadapi.
2. Peningkatan Pengetahuan dan Teknologi Pertanian
Seluruh kelompok tani agar senantiasa mengikuti perkembangan teknologi pertanian yang ada. Banyak inovasi yang dapat membantu meningkatkan hasil pertanian, mulai dari penggunaan bibit unggul hingga teknologi pertanian yang ramah lingkungan.
3.Peningkatan Kesejahteraan Petani
Tujuan utama kelompok tani yaitu meningkatkan kesejahteraan petani. Oleh karena itu, terus berusaha menemukan cara atau metode supaya hasil pertanian lebih bernilai dan diterima di pasar. Selain itu, juga harus memperhatikan pengelolaan hasil pertanian yang lebih efisien agar pendapatan petani lebih meningkat.(Red)
Posting Komentar