Camat Belik Ucapkan Selamat Hari Buku Sedunia: Ajak Warga Gemar Membaca

Camat Belik Ucapkan Selamat Hari Buku Sedunia: Ajak Warga Gemar Membaca


Pemalang – Dalam rangka memperingati Hari Buku Sedunia yang jatuh pada 23 April 2025, Camat Belik Muchammad Maksum S.IP menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh masyarakat, khususnya generasi muda, agar terus meningkatkan minat baca.

Hari Buku Sedunia adalah momentum penting untuk kembali menghidupkan budaya literasi. Buku adalah jendela dunia, dan membaca adalah kunci untuk membuka wawasan serta membangun peradaban," ujar Camat Belik.

Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung gerakan literasi, baik melalui taman baca, perpustakaan desa, maupun kegiatan membaca bersama di lingkungan sekolah dan keluarga.

Mari jadikan membaca sebagai gaya hidup. Semoga Kecamatan Belik semakin maju dengan masyarakat yang cerdas dan berpengetahuan luas, tambahnya.(Red)


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama