Camat Belik Ajak Masyarakat Tidak Buang Sampah Sembarangan

 

Camat Belik Ajak Masyarakat Tidak Buang Sampah Sembarangan


Pemalang – Camat Belik Muchammad Maksum S.IP mengajak seluruh masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan dan meningkatkan kesadaran akan kebersihan lingkungan. Ajakan ini disampaikan saat melihat sampah diberaapa titik jalan raya belik. Sabtu (8/3/2025).

Camat Belik Muchammad Maksum S.IP menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan. “Sampah yang dibuang sembarangan tidak hanya mencemari lingkungan, tetapi juga dapat menyebabkan banjir dan berbagai penyakit. 

Oleh karena itu, saya mengajak seluruh warga untuk lebih peduli dan disiplin dalam membuang sampah pada tempatnya,” ujarnya.

Camat Belik Muchammad Maksum S.IP menambahkan harus mulai dari diri sendiri dan lingkungan sekitar. Jika semua warga memiliki kesadaran yang sama, maka Belik bisa menjadi kecamatan yang lebih bersih dan sehat.

Camat Belik Ajak Masyarakat Tidak Buang Sampah Sembarangan


Sebagai langkah konkret, malamnya langsung menggelar rapat koordinasi di Balai Desa Belik yang diwakili Staf Kasi Trantib Suripto bersama Pemdes Belik guna mengadakan kerja bakti untuk membersihkan lingkungan.(Red)


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama