Peringati HKSN 2024, Kecamatan Belik Gelar Kerjabakti Bersama di Desa Mendelem

Peringati HKSN 2024, Kecamatan Belik Gelar Kerjabakti Bersama di Desa Mendelem


Pemalang– Dalam rangka memperingati Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) 2024, Pemerintah Kecamatan Belik menggelar kegiatan kerjabakti pembersihan lingkungan di sekitar Sekretariat Rimba Agro Abadi, Desa Mendelem Kecamatan Belik, pada Jumat, 20 Desember 2024.

Kegiatan ini dihadiri Kasi Trantib, Kasi PMD, Kepala Desa Mendelem dan melibatkan Kelompok Tani Hutan (KTH), Program Keluarga Harapan (PKH), serta masyarakat setempat.

Kerjabakti ini dilakukan sebagai wujud nyata semangat gotong-royong dan kepedulian sosial untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman. Puluhan peserta bahu-membahu membersihkan area sekretariat, mencabut rumput liar, menyapu, serta mengumpulkan sampah yang berserakan di sekitar lokasi.

Camat Belik Muchammad Maksum S.IP yanb diwakili Kasi Trantib Bambang Martono S.IP menyampaikan bahwa HKSN adalah momen yang tepat untuk mempererat hubungan sosial melalui aksi nyata. Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional mengingatkan kita akan pentingnya gotong-royong dan kepedulian terhadap lingkungan. Dengan kegiatan ini, kita tidak hanya menjaga kebersihan, tetapi juga memperkuat ikatan sosial di masyarakat.

Melalui HKSN, kita diajak untuk lebih peduli terhadap lingkungan dan mempererat hubungan sosial antarwarga. Kebersihan lingkungan bukan hanya tanggung jawab individu, tetapi juga tanggung jawab bersama, ungkapnya.

Dengan semangat HKSN 2024, Kecamatan Belik kembali menunjukkan dedikasi terhadap kesejahteraan sosial dan kelestarian lingkungan.(Red)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama