Camat Belik Bersama Kepala Desa Simpur Tinjau Potensi Wisata Curug Barong



Camat Belik Bersama Kepala Desa Simpur Tinjau Potensi Wisata Curug Barong


Pemalang – Camat Belik, Muchammad Maksum S.IP bersama Kepala Desa Simpur, Poniman melakukan kunjungan lapangan untuk meninjau potensi wisata alam Curug Barong Desa Simpur Kecamatan Belik. Sabtu (16/11/2024). Kunjungan ini bertujuan untuk menggali potensi pengembangan wisata dan mendorong perekonomian lokal.

Camat Belik Muchammad Maksum S.IP  menyampaikan pentingnya menjaga keindahan alam Curug Barong sekaligus mempersiapkan infrastruktur pendukung yang ramah lingkungan. "Curug Barong memiliki daya tarik luar biasa yang dapat menarik wisatawan. Namun, pengelolaan yang baik dan berkelanjutan harus menjadi prioritas agar manfaatnya bisa dirasakan oleh masyarakat sekitar.

Harapannya Curug Barong dapat menjadi ikon pariwisata Kecamatan Belik yang tidak hanya menawarkan keindahan alam, tetapi juga memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat sekitar,” ujar Muchammad Maksum S.IP.

Kepala Desa Simpur Poniman mengungkapkan komitmennya untuk mendukung pengembangan wisata Curug Barong sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Bahwa potensi Curug Barong sangat besar untuk menjadi destinasi wisata andalan Kecamatan Belik.

Curug Barong adalah salah satu aset alam yang luar biasa di Desa Simpur. Kami bertekad untuk mengelolanya secara maksimal, dengan melibatkan masyarakat setempat agar manfaatnya dapat dirasakan secara langsung, ungkap Kepala Desa Simpur.(Red)


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama