Camat Belik Menghadiri Pembukaan Kegiatan MAPSI Tingkat Kecamatan Belik

Camat Belik Menghadiri Pembukaan Kegiatan MAPSI Tingkat Kecamatan Belik


Pemalang-Camat Belik Muchammad Maksum S.IP menghadiri pembukaan kegiatan MAPSI (Mata Pelajaran dan Seni Islami) berlangsung di sekolah SD Negeri 1 Beluk Kecamatan Belik. Sabtu (21/9/2024).

Dalam sambutannya, Camat Belik Muchammad Maksum S.IP menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan ini karena tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sebagai sarana untuk memperkuat karakter islami di kalangan pelajar.

Harapannya kegiatan MAPSI dapat menjadi wadah yang efektif untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman siswa tentang nilai-nilai Islami serta memperkuat karakter mereka. Selain itu pentingnya mengembangkan bakat dan potensi siswa, tidak hanya dalam bidang akademik tetapi juga dalam seni dan budaya Islami, jelas Camat Belik.

Ketua Panitia MAPSI Kecamatan Belik Sri Tahaeni S.Ag menyampaikan bahwa kegiatan ini diselenggarakan untuk mengembangkan potensi siswa dalam bidang mata pelajaran agama dan seni Islami. MAPSI merupakan kegiatan yang bertujuan untuk menumbuhkan nilai-nilai keislaman, kreativitas, dan kompetisi sehat di kalangan pelajar.

Bahwa MAPSI merupakan ajang tahunan yang sangat dinantikan karena memberikan ruang bagi siswa untuk mengekspresikan bakat mereka dalam berbagai lomba seperti tilawah, kaligrafi, cerdas cermat Islami, dan seni Islami lainnya, jelas Ketua Panitia 

Acara tersebut dihadiri oleh berbagai pihak, Camat Belik,Kepala KWK Belik, Kepala Desa Beluk,Kepala sekolah SD se Kecamatan Belik, guru, siswa, dan para tamu undangan lainnya. (Red)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama