Purbalingga - Seorang pria bernama Rusmidi Rusdin (61) warga Desa Langgar Kecamatan Kejobong Kabupaten PurbaIingga ditemukan tewas di Sungai Lotak wilayah desa setempat, Selasa (16/3/2021) malam.
Berdasarkan keterangan yang dihimpun, sebelum ditemukan meninggal korban berpamitan kepada keluarganya untuk pergi memancing. Namun karena hingga malam tidak kunjung pulang kemudian dilakukan pencarian dan ditemukan sudah meninggal dunia di sungai.
Kapolsek Kejobong AKP Suswanto menyampaikan berdasarkan keterangan keluarganya korban berpamitan pergi untuk memancing ikan di Sungai Lotak sekira pukul 15.30 WIB. Namun hingga malam ia tidak kunjung pulang ke rumahnya.
Keluarganya kemudian melakukan pencarian dan berhasil menemukan korban namun dalam kondisi sudah meninggal dunia di sungai, ungkap kapolsek.
Kapolsek menjelaskan korban ditemukan sekitar jam 22.30 WIB. Saat ditemukan korban dalam posisi sudah mengapung di sungai . Diduga korban yang memiliki riwayat penyakit vertigo terpeleset dan jatuh hingga meninggal dunia.
Kemudian Polisi dari Polsek Kejobong dan Inafis Polres Purbalingga yang datang ke lokasi kemudian melakukan pemeriksaan. Selanjutnya memeriksa jenazah korban bersama petugas medis dari Puskesmas Kejobong.
Hasil pemeriksaan jenazah tidak ditemukan tanda kekerasan atau penganiayaan di tubuh korban, ujar kapolsek.
Kapolsek menambahkan setelah dilakukan pemeriksaan, jenazah korban kemudian diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan. Keluarga korban menerima hasil pemeriksaan dan menganggap kejadian sebagai musibah serta tidak menghendaki dilakukan autopsi.(Red/Hms)
Posting Komentar